![]() |
Tampilan Windows 7 |
Minggu ini ditandai lagi dengan kejadian penting lainnya untuk Windows 7, operating system nomor satu di dunia ini tidak akan lagi dijual (satu bundle) dalam PC mulai 31 Oktober ini.
Setelah hari Jum'at minggu depan, perusahaan raksasa Microsoft tidak lagi memberikan Windows 7 yang terlisensi kepada partner atau pabrikan notebook dunia, jadi tidak akan ada lagi notebook/laptop baru yang di bundel atau yang sudah terinstall dengan Windows 7.
Tanggal 31 Oktober adalah akhir dari penjualan PC/notebook yang di bundel dengan Windows 7 Home Basic, Windows 7 Home Premium, dan Windows 7 Ultimate, tapi Windows 7 Professional akan tetap tersedia originalnya. Pada intinya, Windows 7 Professional masih belum ada batas akhir dari penjualannya, tapi sepertinya Microsoft ingin segera mengumumkannya
Microsoft berharap partner mereka menjual PC/notebook dengan versi Windows yang baru yaitu 8 dan 8.1, operating system yang sudah sangat siap untuk dipakai. Statistik menunjukkan bahwa Windows 7 masih terinstall sebanyak 50% pengguna komputer didunia, sedangkan Windows XP berada diperingkat kedua dengan 23% penggunanya didunia. Windows 8 dan 8.1 masih jauh dibelakang yaitu sebanyak 16%.
Sumber:
- Softpedia.com
0 komentar:
Post a Comment